METODE PEMANFAATAN COMMAND LINE UNTUK DIRECT PRINTING PADA APLIKASI BERBASIS WEB

  • Ekojono Ekojono
  • Luqman Affandi
  • Dhebys Suryani

Abstract

Dalam urusan cetak mencetak dikenal dan bisa dilakukan dengan empat cara yaitu Teknik cetak tinggi (Letterpress), Teknik Cetak Datar (Lithography dan Offset), Teknik Cetak Dalam (Rotogravure dan Intaglio), Teknik Cetak Saring (Screen Printing). Masing masing dari teknik tersebut digunakan sesuai dengan media dan tujuan dari pencetakan. Tidak diragukan lagi, direct printing masih menjadi andalan untuk urusan cetak-mencetak, terutama untuk program/aplikasi POS. Karena aplikasi ini membutuhkan kecepatan dalam melakukan cetak dokumen/struk. Kendala utama yang dialami adalah sulitnya mencetak data menggunakan direct printing melalui sebuah aplikasi POS berbasis web. Hal ini terjadi karena produsen printer biasanya hanya menyertakan API atau dll untuk program berbasis desktop. Dari kendala tersebut dapat  diatasi dengan pemanfaatan perintah command line melalui PHP.

Kata kunci: command line, direct print

Published
2016-10-31